6 Tips Agar Hari Tua Anda Sukses

Setiap orang akan berangsur-angsur menua, suka atau tidak itu adalah kehidupan yang akan dijalani. Banyak mereka yang membuat perencanaan sedari dini, agar hari-hari tuanya dihabiskan dengan kesuksesan.

Tetapi tidak sedikit juga yang belum mempersiapkan rencananya di hari tua, sehingga berujung dengan kesedihan dan ketidakmampuan finansial. Lalu bagaimana agar hari tua yang akan kita hadapi berakhir dengan sukses, dan tanpa beban?

Berikut adalah 6 perencanaan yang bisa Anda lakukan agar hari tua Anda penuh dengan kesuksesan :

1. Perhatikan jaminan hari tua

 
Banyak orang yang belum berpikir betapa pentingnya tabungan hari tua. Kebanyakan pegawai mengeluh saat gajinya dipotong, untuk kesejahteraannya sendiri. Padahal, jika Anda memikirkanhari tua, selain mengendalkan potongan gaji dari kantor untuk hari tua, Anda juga perlu menabung. Sehingga di masa pensiun nanti bisa menikmati hasilnya.

2. Mempunyai rumah


Rumah merupakan kebutuhan primer dalam menunjang kehidupan, tanpa rumah maka kita akan selamanya mengontrak, atau menempati rumah keluarga. Tetapi jika Anda ingin menikmati hari tua dengan tenang, mulailah berinvestasi rumah dari saat ini Anda bekerja. Karena saat pensiun Anda tidak harus dibingungkan oleh tempat tinggal.

3. Melihat risiko pasar saham
 

Tidak sedikit dari kita yang mempunyai uang berlebih, akan menginvestasikannya di pasar saham. Memang keuntungan yang diberikan terkadang sangat besar, namun risiko akan kehilangan uang yang diinvestasikanpun tidak kecil. Jadi sering-sering memantau pasar saham di mana uang Anda diinvestasikan.

4. Melakukan pengecekan kesehatan
 

Saat muda bukan berarti Anda tidak peduli dengan kesehatan. Terkadang ada beberapa penyakit yang justru timbul di usia menjelang tua. Alhasil, banyak sekali uang yang harus dikeluarkan untuk menjaga kesehatan nantinya. Jadi tidak ada salahnya Anda menginvestasikan sebagian uang Anda untuk asuransi kesehatan, atau Anda memulai melakukan medical check up secara rutin.

5. Mempersiapkan emosi
 

Bagi Anda yang memasuki usia pensiun, maka perlu mempersiapkan diri. Karena bagaimanapun juga, Anda akan berhenti dari kegiatan bekerja saat ini yang Anda lakukan. Bahkan jika anak-anak Anda sudah menikah dan pergi dari rumah, maka yang akan Anda rasakan adalah kesepian. Jadi sangat penting memprsiapkan emosi menjelang usia pensiun.

6. Membayangkan apa yang akan Anda lakukan
 

Tidak sedikit orang yang sudah pensiun bingung, apa yang akan dilakukannya. Nah, jika Anda memiliki hobi yang berguna dan bisa menghasilkan uang, bisa Anda jadikan referensi untuk mengisi usia pensiun nanti.

0 komentar: